- Meningkatkan kemampuan manajemen UPT. Perpustakaan Universitas Tadulako agar mampu memecahkan segala permasalahan dan dapat menjawab tantangan yang menjadikan harapan pemakai perpustakaan untuk menumbuhkan profesionalisme dan budaya ilmiah mereka.
- Meningkatkan mutu layanan informasi sesuai dengan perkembangan dan tuntutan para staf pengajar dan mahasiswa dalam melaksanakan kegiatan pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.
- Berpartisipasi dalam mengembangkan arah baru kebijakan Universitas Tadulako dengan mengadaptasi pendekata pola pikir akademik sehingga mampu memenuhi kebutuhan pendidikan dan pengajaran, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dan mengalohkannya ke dalam bentuk isi koleksi pustaka dan informasi ilmiah yang menjadi tuntutan pemakai.
- Menyempurnakan pengembangan dan pemanfaatan fasilitas peralatan dan teknologi informasi dan komunikasi sebagai sarana temu-balik dan penelusuran informasi, baik terhadap informasi yang terdapat di UPT. Perpustakaan Universitas Tadulako, maupun yang terdapat di penyedia jaringan internasional.
- Meningkatkan dan mengembangkan mutu staf perpustakaan agar dapat mendorong kelancaran pelaksanaan program perpustakaan yang sekaligus memacu pelaksaan program Universitas Tadulako pada umumnya.
Mengembangkan kerjasama dengan berbagai pihak, baik secara internal maupun eksternal untuk memperkaya pengalaman, memperluas orientasi dan wawasan serta mengenal tuntutan dan tantangan baru dalam globalisasi informasi secara nasional maupun internasional.